Tutorial 2

Melembutkan

1. Buka foto di Photoshop
hipassoriginal2
Teknik ini mungkin akan cocok digunakan pada portrait dibandingkan objek lain. Saya menggunakan stock photo diatas untuk memperbaiki penampilan kulitnya.
2. Duplicate Layer
hipass5
Sama seperti untuk mempertajam, duplikasilah foto asli dengan mengklik kanan layer ‘Background’ lalu ‘Duplicate Layer’.
3. High Pass Filter
hipass6
Pada layer ‘Background Copy’, tambahkan filter melalui Filter > Other > High Pass. Kebalikan dari teknik sebelumnya, pada teknik ini semakin besar angka pada filter, semakin lembut hasil akhirnya. Saya memasukkan angka 30, ini akan sangat tergantung pada foto yang kamu proses. Klik OK.
4. Invert
hipass7
Setelah filter diaplikasikan, balik efeknya melalui Image > Adjustment > Invert. Kamu akan mendapat tampilan seperti negatif, seperti pada contoh diatas.
5. Ganti Blending Mode
hipass8
Sekarang, ganti blending mode pada layer ‘Background Copy’ ke ‘Soft Light’ dan fotomu akan berubah drastis. Efek lembutnya sudah muncul sekarang. Tapi masih belum selesai.
6. Hapus
hipass9
Kalau kamu mengaplikasikan filter ini pada portrait, akan ada bagian-bagian yang seharusnya tetap tajam. Seperti mata, bibir, dan sebagainya. Untuk itu, kita akan menghapus beberapa bagian dari layer ini. Pertama, tambahkan ‘Layer Mask’ (tombol kotak dengan lingkaran di tengahnya). Lalu pilih soft brush yang ukurannya disesuaikan dengan bagian yang akan kamu hapus. Mulailah mengusap pada bagian foto yang akan dibuat tajam. Pada foto ini saya menghapus bagian mata, hidung, dan bibir (bisa dilihat pada layer mask).
7. Selesai
hipasscompare2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar